Get Adobe Flash player

Buka Puasa Bersama Tsc Branch Makassar

Bukber Seru Bareng Anak Panti

MAKASSAR, FAJAR -- Telkomsel School Community (TSC) bikin acara seru di bulan ramadan. Selasa malam, Duta TSC mengadakan buka puasa bersama anak yatim di Restoran Djuku di Wisma Kalla Makassar. Acara ini disponsori pihak Telkomsel bekerja sama dengan beberapa guru yang aktif di kegiatan ekstrakulikuler sekolah.
Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh Duta TSC;  Nur Rahimah dan Nabila Faidah Bahrin. Kemudian dilanjutkan dengan penampilan Duta TSC lainnya dalam sebuah vokal grup dan musikalisasi puisi yang bernuansa islami. Setelah itu barulah sambutan dari Head of Branch Makassar Departeman, Muhammad Ardip dan Head of Community dan Customer Segmented, Harnanda Budiman.
Dalam sambutannya, Muhammad Ardip banyak berterima kasih kepada Duta TSC yang sangat aktif dalam kegiatan-kegiatan sosial seperti ini. Ia juga menjelaskan sedikit mengenai tujuan diselenggarakannya acara ini adalah untuk menjalin silaturahmi dan berbagi kepada anak-anak kurang mampu.
"Saya sangat mengapresiasi anak-anak sekolah yang tergabung dalam Duta TSC ini, selain peduli dengan lingkungan sekolahnya masing-masing, mereka juga peduli dengan lingkungan luar yang tentunya sangat membutuhkan uluran tangan. Sehingga tujuan dari acara ini adalah menjalin silaturahmi dengan Duta TSC dan realisasi program Telkomsel sendiri yang sarat akan kegiatan sosial terutama kepada anak yatim," tutur Muhammad Ardip kepada tim KeKeR.
Setelah sambutan, Muhammad Ardip selaku Head of Branch Makassar menyerahkan santunan kepada dua panti asuhan yakni rumah anak yatim piatu dan terlantar Mahdiyat, serta panti asuhan Rahmatullah.
Hingga pukul 17.30 Wita, Tausiah dari Mursyida Nurfadhilla yang pernah Mendapatkan juara II Da'i muda ANTV 2012 semakin melarutkan suasana dalam kebersamaan. Tawa, canda dan sesekali mengajak semua orang untuk meantunkan Asma Allah dan memuji Rasulullah.
Beduk bukapun hampir tiba, tausiah dari Mursyida pun diakhiri, seluruh hadirin dipersilahkan mengambil menu buka puasa. Suasana semakin riuh. Azan berkumandang, ucap doa tidak lupa dipanjatkan atas nikmat Allah yang diberi.
Ditemui disela-sela kesibukannya sebagai bagaian dari pelaksana kegiatan. Duta TSC dari SMK Telkom, Astri Ariani yang akrab disapa Astri mengungkapkan acara buber tersebut sangat seru, selain bisa ketemu dengan teman-teman lain, juga bisa berbagi dengan anak yatim.
"Acara kemarin itu sangat seru banget, soalnya bisa ngumpul bareng dengan duta telkomsel lainnya, dan tidak kalah penting bisa berbagi dengan anak yatim, pokoknya the best deh," ungkap cewek yang hobi berenang ini. (mk1)